Rabu, 04 Juni 2014

Persiapan Menyambut Ramadhan


Ramadhan merupakan bulan yang mulia, bulan dimana pahala dilipargandakan dan dosa dihapuskan. Dalam salah satu haditsnya Rasulullah SAW bersabda. "Barang siapa berpuasa di Bulan Ramadhan karena iman dan mengharap ridho Allah, maka dihapuskan dosa-dosanya yang telah lalu. (HR. Muttafaqun alaihi). 



Muhammadiyah sudah menetapkan Ramadhan tahun  1453 H ini akan bertepatan dengan tanggal 28 Juni 2014. Maka pada tanggal 27 Juni malam kita semua sudah melaksanakan shalat tarawih untuk tanggal 1 Ramadhan. Maka dari itu mari kita mempersiapkan Ramadhan ini dengan sebaik mungkin, karena belum tentu kita bertemu lagi dengan Ramadhan tahun-tahun berikutnya.

Adapun persiapan yang bisa kita lakukan untuk menyambut Ramadhan bulan yang mulia ini adalah :

1. Persiapan fisik
Menyiapkan fisik kita bisa kita lakukan dengan membiasakan puasa sunnah seperti senin-kamis, dan lain-lain agar kita menjadi terbiasa menyambut puasa Ramadhan. Hal ini kita maksudkan agar nanti kita terbiasa dengan pola makan yang akan berbeda yang akan kita lalui selama satu bulan penuh.

2. Persiapan Ilmu
 Sudah seharusnya kita menyiapkan diri kita untuk mengetahu dasar-dasar ibadah yang kita lakukan. Jangan sampai kita menanyakan pertanyaan-pertanyaan yang berulang-ulang seperti bagaimana hukum kentut didalam air ketika puasa, atau hukum mimpi basah ketika puasa. Nah kalau kita sudah mempelajari hal ini jauh-jauh hari, Insya Allah puasa akan lebih tenang.

3. Persiapan ruhiyah
Persiapan ruhiyah ini bisa kita gunakan untuk membiasakan diri kita dengan ibadah-ibadah seperti tadarrus Al Qur'an dan lain-lain. Hal ini dimaksudkan agar persiapan menyambut Ramadhan terhindar dari perbuatan maksiyat.

4. Persiapan harta
Selain menyiapkan diri dalam hal diatas, kita juga harus menyiapkan diri dalam hal harta kita. Karena pada penghujung Ramadhan kita wajib mengeluarkan zakat fitrah atau bisa zakat maal. Maka ini harus kita persiapkan sebaik mungkin.

Semoga Ramadhan tahun ini lebih baik dari Ramadhan-Ramadhan tahun sebelumnya karena kita sudah siap dalam menyambutnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Terpopuler

Terpopuler Bulan Ini

Terpopuler Minggu Ini